Kota Bandung Lagi Gerah-gerahnya

Visualisasi & Narasi oleh Musliman Somantri Wed, October 2023 • 111

Memasuki akhir musim kemarau, warga Kota Bandung justru merasakan suhu udara yang cukup membuat badan gerah, terutama di siang hari. Dilansir dari laman tempo.co, BMKG mencatat suhu maksimum Kota Bandung mencapai 35,6 derajat celcius pada tanggal 8 Oktober 2023 dan sudah memasuki kategori suhu maksimum ekstrem menurut BMKG. Lalu, bagaimanakah suhu maksimum Kota Bandung di tahun-tahun sebelumnya?

Berdasarkan data yang dicatat BMKG pada periode 2020-2023, suhu maksimum Kota Bandung pernah tercatat mencapai 33 derajat celcius pada bulan September 2020. Memasuki tahun 2021, suhu maksimum Kota Bandung cenderung menurun dengan suhu terpanas hanya mencapai 30,2 derajat celcius di bulan September 2021.

Pada tahun 2022, suhu maksimum Kota Bandung kembali meningkat, namun masih di bawah suhu terpanas tahun 2020. Barulah di tahun 2023, terutama memasuki musim kemarau, suhu maksimum Kota Bandung terus meningkat dan mencapai puncaknya di bulan Oktober ini dengan suhu terpanas mencapai 35,6 derajat celcius

Jadi, cukup beralasan jika tahun 2023 dinobatkan seabgai tahun terpanas bagi warga Kota Bandung, setidaknya dalam 4 tahun terakhir ini.


Maklumat: Seluruh isi narasi dan visualisasi murni untuk menyampaikan interpretasi analis pada hasil olahan data tanpa bertujuan untuk menguntungkan atau merugikan pihak manapun.